Powered By Blogger

Minggu, 28 Oktober 2012

Interaksi Manusia dan Komputer Prinsip Desain Grafis Website


Interaksi  Manusia dan Komputer
Pembahasan Prinsip Desain Grafis Website www.sctv.co.id
Kelompok:
1)      Akmal Saputra                   10110481
2)      Feri Sugianto                      12110737
3)      Sadeli Kusmantoro          16110318
1.       Metaphor (Metafora)
Dalam konteks ini yang dimaksud di dalamnya adalah objek lain yang menghubungkan presentasi dan elemen-elemen visual dengan item-item yang berkaitan. Pada website sctv dapat kita lihat bahwa media ini memberikan informasi tentang program apa saja yang ada di dalamnya. Tidak hanya itu, tapi disini pengunjung juga dapat mengetahui informasi untuk mengikuti acara yang di adakan oleh sctv. Website ini secara tidak langsung menarik kita untuk menonton program tv dari sctv.

2.       Clarity (Kejelasan)
Clarity yang dimaksud adalah elemen yang berada dalam suatu interface yang berada dalam suatu web ini memiliki arti tersendiri dan kecocokan secara keseluruhan. Di dasari pengalaman browsing dan melihat berbagai web yang ada saat ini, sctv ini sudah memiliki standar web yang sama seperti yang lain. Bisa dapat kita lihat bagian atas web memiliki menubar yang memberi kemudahan pengunjung untuk mencari informasi yang di inginkan. Di bagian tengah terdapat kolom yang berisikan informasi acara terpopuler, acara unggulan dan juga di bagian bawah terdapat jejaring sosial twitter, polling dan download. Di sisi kanan terdapat sidebar yang memberikan informasi jadwal acara program tv, jejaring sosial facebook dan live streaming.
3.       Consistency (Ketetapan)
Konsistensi dalam tampilan, pewarnaan, gambar, ikon, typography (model form yang digunakan pada suatu website), teks, dll.  Warna background di website sctv kontras dengan putih. Karena warna putih adalah warna yang sudah diterima secara umum sebagai standar warna kertas dan pas jika ingin digabungkan dengan warna lain. Secara psikologis, warna putih memiliki banyak arti, karena dipengaruhi oleh budaya dan tempat. Jika di Indonesia putih melambangkan warna kesucian, tetap di Eropa warna putih dianggap sesuatu yang menenangkan, dingin dan abadi karena berasosiasi dengan salju. Dan sedikitnya ada warna biru menghiasi website ini. Mungkin pemilihan biru ini konsistensi pada logo sctv yang memiliki dominan warna biru. Biru, warna yang selalu diidentikan dengan warna langit yang cerah, sehingga menimbulkan anggapan bahwa warna biru melambangkan luas, ketenangan dan kelembutan. Karena itulah warna biru dipakai dalam website ini karena termasuk warna netral dan pas jika digabungkan dengan warna putih. Karena jika hanya putih saja, maka akan terlihat website tersebut monoton.
4.       Alignment (Kerataan)
Alignment atau perataan dapat digunakan rata kiri, kanan atau tengah. Pada umumnya suatu teks pada website dimulai dari kiri atas (left alignment), dimana left alignment akan mengijinkan mata untuk menguraikan tampilan dengan lebih mudah. Sctv menggunakan left alignment dan center alignment. Tidak konsisten pengunaan alignment agak sedikit terlihat berantakan pada bagian teks.
5.       Proximity (Kedekatan)
Item-item yang berkaitan ditampilkan bersama agar terlihat memiliki hubungan. Langsung dapat kita lihat dari website ini bahwa bila kita klik satu informasi program tv ini akan berpindah ke page yang berisi dengan informasi yang kita klik. Dan juga di sertai dengan informasi program tv lain.
6.       Contrast (Keserasian Tampilan)
Sebuah keserasian tampilan akan membuat pengunjung web tertarik pada web tsb. Kontras juga dapat memandu mata pengunjung untuk melihat keseluruhan interface. Keuntungan dari keserasian adalah untuk memperkuat fokus atau untuk memperkuat suatu interface. Website ini memiliki kontras yang tinggi karena penuh dengan warna putih, namun karena ada perpaduan dengan warna biru menjadi terlihat tidak terlalu silau. Namun untuk berlama – lama di website ini akan membuat mata lelah.

Rabu, 24 Oktober 2012

Jokowi Mengabsen Satu per Satu Pegawai Kecamatan


          Gubernur DKI Jakarta Jokowi tampak mengomel melihat pelayanan yang belum siap saat sidak ke kelurahan Senen dan kecamatan Cempaka Putih. Jokowi bahkan mengabsen kehadiran para pegawai satu persatu di kecamatan Cempaka Putih.

"Ini orangnya mana? Yang itu staffnya di mana? Nggak ada ya? tanya Jokowi kepada para pegawai kecamatan Cempaka Putih, Selasa (23/10/2012).

Jokowi sendiri memang tidak begitu lama berada di kecamatan Cempaka Putih. Mantan Walikota Solo ini sebelumnya juga sempat menanyakan keberadaan Camat Cempaka Putih yang belum tampak batang hidungnya. Sialnya, saat Jokowi tengah meninggalkan kecamatan Cempaka Putih, sang Camat terlihat baru saja datang.

Di kecamatan Cempaka Putih, Jokowi pun sempat 'mengetes' pegawai kecamatan jika seandainya ia mau mengurus perizinan bangunan. "Ini teknisnya bagaimana kalau saya mau ngurus? Saya coba lihat berkas terakhir perizinannya," tuturnya.

Sebelumnya di kelurahan Senen, Jokowi juga sempat melakukan sidak. Pegawai kelurahan Senen tampak gelagapan ketika Jokowi tiba-tiba datang. Jokowi pun sempat mengomel ketika melihat pegawai yang bertugas melayani warga terlihat belum siap.
                Menurut saya apa yang di lakukan oleh Bpk. Jokowi atau gubernur DKI Jakarta inin sangat benar, karena apabila Bpk. Jokowi datang dengan membari pemberi tahuan dahulu maka Bpk. Lurah dan Bpk. Camat dengan pegawai-pegawainya akan siap dengan kedatangan Bpk. Jokowi.
                Jadi keputusan Bpk. Jokowi datang dengan dadakan itu bisa dibilang sangat mengejutkan seluruh staf-staf kelurahan dan kecamatan , ini baru bisa dibilang Gubernur DKI jakarta yang bagus dan bisa dibilang berpotensi untuk merubah DKI Jakarta menjadi lebih baik, Amiin.

Sumber : TRIBUNNEWS.COM

Perbedaan IPhone 5 vs Samsung Galaxy SIII


Bicara smartphone tercanggih pasti yang difikiran oleh sebagian orang adalah iPhone, memang tak berlebihan karena produk-produk Apple terkenal akan kualitasnya. Sedangkan Androi, tak mau ketinggalan. Para vendor Android berlomba meruntuhkan dominasi Apple di ranah smartphone, slah satunya adalah Galaxy S III.

Samsung Galaxy S III dan Apple iPhone 5, dua smartphone terpanas dan termahal saat ini. Apple iPhone 5 diperkenalkan pada bulan Oktober 2011 yang lalu dan sudah hadir di Indonesia, sedangkan Samsung Galaxy S III baru saja diperkenalkan pada 3 Mei 2012 kemarin dan belum tersedia dipasaran.
iPhone 5 yang baru diluncurkan apple diyakini memiliki beberapa kelebihan di bandingakan dengan iPhone sebelumnya selain bentuk fisiknya yang lebih tipis  beberapa fiturnya pun lebih ungul serta telah menggunakan iOS 6 yang merupakan sitem oprasi terbaru milik apple. Nah berikut ini ada beberapa kelabihan  iPhone 5.
1. Lebih cepat
Ponsel pintar biasanya digunakan untuk mengakses data. Berkat kehadiran Iphone 5 yang sudah memiliki konektivitas jaringan LTE, sudah dipastikan akses data akan lebih cepat dari 3G.
2. Fitur wallpaper
Ada sebuah fitur baru pada Ios membuat Ipad memasang sebuah logo sebagai wallpaper dan membuatnya tak bisa diganti oleh orang lain. Fitur ini memang unik dan belum tentu semua pebisnis menyukainya.
3. Map dan navigasi baru
Dengan Ios 6, pengguna dapat mengkombinasikan aplikasi Siri dan map agar bisa membantu untuk mencari sebuah lokasi tertentu.
4. FaceTime
Aplikasi ini biasanya membantu para pebisnis yang sedang di luar kota untuk tetap berhubungan dengan keluarganya di rumah.
Dengan Ios 6, pengguna dapat lebih mudah terkoneksi dengan internet atau wifi sehingga lancar saat mengobrol via FaceTime.
5. Passbook
Aplikasi ini tersedia untuk membuat segala kartu pass pengguna menjadi serba digital. Tidak hanya itu, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk check-in layaknya Foursquare.
6. Pembaruan email
Apple menambahkan satu fitur baru pada aplikasi email. Pengguna dapat mengatur siapa-siapa saja kontak penting dan ditandai sebagai VIP. Selain itu surat di kotak masuk juga bisa ditandai.
7. Fitur alih panggilan
Saat rapat, deringan telepon biasanya sangat tidak diharapkan karena dapat memecah konsentrasi. Karena itu, Apple menyiapkan fitur yang dapat bekerja secara otomatis saat panggilan datang.
Nantinya, Iphone akan langsung mengirimkan SMS ke orang yang melakukan panggilan sehingga ia bisa tahu bahwa yang dihubungi sedang ada pertemuan.

2. Samsung Galaxy SIII
Setelah sukses dengan seri sebelumnya, Samsung resmi mengenalkan Samsung Galaxy S3. Smartphone yang satu ini di gadang-gadang menjadi smartphone terbaik di kelasnya. Memang tidak bisa di pungkiri, kemampuan Samsung Galaxy S3 memang di atas rata-rata smartphone yang lain. Dengan harapan mengulang kesuksesan yang telah di raih seri sebelumnya, Samsung Galaxy S3 menjanjikan beragam fitur yang lebih kompleks sehingga layak untuk mendapatkan hati para penggunanya. Disini saya akan memberikan riview tentang smartphone terbaru besutan Samsung ini. Berikut Kelebihan Samsung Galaxy S3  :
Kelebihan Samsung Galaxy S3 :
  1. Body slim hanya 8.6 mm yang membuat nyaman untuk di genggam
  2. Layar yang di lengkapi dengan Gorilla Glass untuk menunjang resolusi layar HD 720p dengan ukuran 4.8 in
  3. Menggunakan Android 4.0 Ice Cream Sandwich
  4. Prosesor berkapasitas Quadcore 1.4 GHz dengan RAM 1 GB
  5. Memiliki kamera 8 MP
  6. Sudah menggunakan Bluetooth v4.0 sama dengan iPhone 4S.
Bisa dibilang memang dari kedua hp ini memang sudah bisa disebut hp pintar, walau kedua hp ini pintar. Tapi dari salah keduanya salah satu bisa di bilang paling bagus atau fitur-fiturnya bagus Iphone 5 dari pada hp samsung galaxy S3.


KPK di mataku


Komisi Pemberantasan Korupsi, atau disingkat menjadi KPK, adalah komisi di Indonesia yang dibentuk pada tahun 2003 untuk mengatasi, menanggulangi dan memberantas korupsi di Indonesia. Komisi ini didirikan berdasarkan kepada Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 30 Tahun 2002 mengenai Komisi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Pada periode 2006-2011 KPK dipimpin bersama oleh 4 orang wakil ketuanya, yakni Chandra Marta Hamzah, Bibit Samad Rianto, Mochammad Jasin, dan Hayono Umar, setelah Perpu Plt. KPK ditolak oleh DPR. Pada 25 November 2010, M. Busyro Muqoddas terpilih menjadi ketua KPK setelah melalui proses pemungutan suara oleh Dewan Perwakilan Rakyat. Dilanjutkan lagi oleh Abraham Samad sejak 2011.
Pencegahan korupsi harus ditanamkan sejak dini melalui pendidikan berbasis program antikorupsi yang didapat dari lingkungan sekitarnya. Ada pula laporan dari masyrakat yang memberikan keganjilan-keganjilan yang ada  dilingkungan mereka .
Saya baru-baru ini pernah mendengar bahwa KPK ingin ditutup, buat saya atau kebanyakan masyrakat pasti tidak akan setuju dengan keputusan sepihak itu. Mengapa begitu, karna bila KPK ditutup maka akan lebih banyak lagi korupsi yang akan terjadi , apa lagi di pemimpin-pemimpin negara ini  seperti di DPR dan MPR makin tidak akan terkendali korupsi yang akan terjadi di indonesia . Apa anda pernah mendengar lagu “Iwan fals” yang berjudul “Tikus-tikus kantor, lirik dari lagu tersebut banyak menggunakan istilah-istilah yang menyinggung pemimpin-pemimpin di indonesia ini.
Seperti ini lirik-liriknya, “Kisah usang tikus-tikus kantor “,”Yang suka berenang disungai yang kotor”,”kisah usang tikus-tikus berdasi “,”yang suka ingkar janji”, dari lirik tersebut bisa disebut pemimpin-pemimpin kita yang mau berjanji dan tidak ditepati. “Kucing datang “: itu adalah KPK,”Cepat ganti muka “: pemimpin, ”Segera menjelma bagai tak tercela masa bodoh hilang harga diri asal tidak terbukti ah tentu sikat lagi : nah ini terbuktikan seandainya KPK di hapus di indonesia . Apa lagi yang akan di sikap oleh tikus-tikus yang berdasi ini .
Ada pula tugas dari KPK :
  • Melakukan penyelidikan, penyidikan, dan penuntutan terhadap tindak pidana korupsi
  • Melakukan tindakan-tindakan pencegahan tindak pidana korupsi
  • Melakukan monitor terhadap penyelenggaraan pemerintahan Negara
  • Melakukan koordinasi dengan instansi yang berwenang melakukan pemberantasan tindak pidana korupsi.
Selain itu KPK juga memiliki wewenang dalam mengkoordinasikan tugasnya, seperti :
  • Menetapkan sistem pelaporan dalam kegiatan pemberantasan tindak pidana korupsi
  • Meminta informasi tentang kegiatan pemberantasan tindak pidana korupsi kepada instansi yang terkait
  • Melaksanakan dengar pendapat atau pertemuan dengan instansi yang berwenang melakukan pemberantasan tindak pidana korupsi
  • Meminta laporan instansi terkait mengenai pencegahan tindak pidana korupsi.





Selasa, 23 Oktober 2012

Alternatif frekuensi cara mengatasi tawuran pelajar


            Tawuran di zaman sekarang ini sudah bukan mahasiswa atau warga saja , tetapi sudah menjalar ke pelajar-pelajar SMP,SMA maupun SD-SD. Tapi ditahun ini tawuran yang sering terekspos oleh warga dan siaran-siaran di TV adalah tawuran pelajar ,Tawuran pelajar sering terjadi dikota-kota besar terutama yang paling banyak sering terjadinya tawuran di kota DKI Jakarta. Tawuran pada umumnya terjadi antarpelajar sekolah.
            Tawuran yang sedang hangat-hangat terjadi ditahun ini adalah  Tawuran antar-pelajar yang terjadi di Bulungan, Jakarta Selatan. Yang kali ini memakan korban, Satu pelajar tewas dan satu lainnya terluka. Menurut juru bicara Kepolisian Daerah Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, tawuran antara siswa pelajar SMA 6 dan SMA 70 pecah pada pukul 12.20 WIB. "Setelah bubar, didapati satu korban," kata Rikwanto, Senin, 24 September 2012.
Tawuran yang terjadi di Bunderan Bulungan, Jakarta Selatan. Korban kepertama bernama Alawi, siswa kelas X SMA 6, berdomisili di Larangan, Ciledug Indah. "Dia mendapat luka tusuk di bagian dadanya."
Korban kedua, Ramdan Dinis, kelas XII SMA 6, tinggal di Jalan Piso, Bintaro, Jakarta Selatan. Dia terluka di pelipis. Kedua korban dilarikan ke Rumah Sakit Muhammadiyah Taman Puring, Jakarta Selatan. Sayangnya, nyawa Alawi tak tertolong. "Dia meninggal di rumah sakit tidak lama setelah dibawa ke sana," ujar Rikwanto.
Pemicu tawuran masih belum diketahui. Polisi baru menemukan sebuah celurit di lokasi. "Dugaan kami, itu alat yang digunakan untuk menewaskan korban," ujarnya.
`Hingga sekarang kasus ini masih ditangani Polres Jakarta Selatan. Personel kepolisian masih mengulik data dari sekolah. "Kami mengurai kejadian agar tidak terulang. Anggota kepolisian masih ada di lapangan mengejar pelaku."
Pertama yang banyak menjadi pertanyaan masyarakat kenapa bisa tawuran hinggga memakan korban tewas bisa tejadi, kadang-kadang masalah terjadinya tawuran hanya sepele sekali hanya saling ejek saja.
Hal ini lah yang seharusnya diawasi oleh pihak sekolah, terutama diberkan pembekalan tentang agama, sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memberantas tawur pelajar di indonesia.
            Sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk memberantas tawuran pelajar dari muka bumi indonesia, yaitu seperti :
1. Membuat Peraturan Sekolah Yang Tegas
Bagi siswa siswi yang terlibat dalam tawuran akan dikeluarkan dari sekolah. Jika semua siswa terlibat tawuran maka sekolah akan memberhentikan semua siswa dan melakukan penerimaan siswa baru dan pindahan. Setiap pelajar siswa siswi harus dibuat takut dengan berbagai hukuman yang akan diterima jika ikut serta dalam aksi tawuran. Bagi yang membawa senjata tajam dan senjata khas tawuran lainnya juga harus diberi sanksi.
2. Memberikan Pendidikan Anti Tawuran
Pelajar diberikan pemahaman tentang tata cara menghancurkan akar-akan penyebab tawuran dengan melakukan tindakan-tindakan tanpa kekerasan jika terjadi suatu hal, selalu berperilaku sopan dan melaporkan rencana pelajar-pelajar badung yang merencanakan penyerangan terhadap pelajar sekolah lain. Jika diserang diajarkan untuk mengalah dan tidak melakukan serangan balasan, kecuali terpaksa.
3. Memisahkan Pelajar Berotak Kriminal dari Yang Lain
Setiap manusia memiliki sifat bawaan masing-masing. Ada yang baik, yang sedang dan ada yang kriminil. Daripada menularkan sifat jahatnya kepada siswa yang lain lebih baik diidentifikasi dari awal dan dilakukan bimbingan konseling tingkat tinggi untuk menghilangkan sifat-sifat jahat dari diri siswa tersebut. Jika tidak bisa dan tetap berpotensi tinggi membahayakan yang lain segera keluarkan dari sekolah.
4. Kolaborasi Belajar Bersama Antar Sekolah
Selama ini belajar di sekolah hanya di situ-situ saja sehingga tidak saling kenal mengenal antar pelajar sekolah yang satu dengan yang lainnya. Seharusnya ada kegiatan belajar gabungan antar sekolah yang berdekatan secara lokasi dan memiliki kecenderungan untuk terjadi tawuran pelajar. Dengan saling kenal mengenal karena sering bertemu dan berinteraksi maka jika terjadi masalah tidak akan lari ke tawuran pelajar, namun diselesaikan dengan cara baik-baik.
5. Membuat Program eksekuler olahraga antar pelajar
Diharapkan setiap sekolah membuat ekskul konsep baru bertema tawuran, namun tawuran pelajar yang mendidik, misalnya tawuran ilmu, tawuran olahraga, tawuran otak, tawuran dakwah, tawuran cinta, dan lain sebagainya yang bersifat positif. Tawuran-tawuran ini sebaiknya bukan bersifat kompetisi, tetapi bersifat saling mengisi dan bekerjasama sehingga bisa bergabung dengan ekskul yang sama di sekolah lain.
----
Dengan berbagai terobosan-terobosan baru dalam hal kegiatan menanggulangi tawuran pelajar antar sekolah secara perlahan akan menciptakan persepsi di mana tawuran itu adalah kegiatan bodoh yang sia-sia sehingga tidak layak ikut serta. Diharapkan lama-kelamaan tawuran akan segera punah dari dunia pelajar Indonesia.